Polres Soppeng Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, 19 Personel Naik Satu Tingkat Lebih Tinggi
Swara Ham Indonesia News,Com.Soppeng
Dalam suasana penuh kebanggaan, Polres Soppeng menggelar Upacara Kenaikan Pangkat bagi 19 personel. Kegiatan ini berlangsung di halaman Mapolres Soppeng, Jalan Latenri Bali, Kelurahan Lalabata Rilau, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Senin, 30 Juni 2025.
Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana, S.I.K., M.I.K yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, sementara IPDA Acab Faiyul (Kasat Tahti) bertindak sebagai Komandan Upacara. Hadir pula Wakapolres Soppeng, para Kabag, Kasat, Kasi, personel Polres Soppeng serta pengurus Bhayangkari Cabang Soppeng.
Dalam amanatnya, Kapolres Soppeng menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras personel yang menerima kenaikan pangkat. Ia menekankan bahwa kenaikan pangkat bukanlah hadiah semata, melainkan hasil dari proses seleksi ketat dan penilaian menyeluruh terhadap kinerja dan disiplin personel.
“Kenaikan pangkat ini diberikan bukan karena belas kasihan atau hanya karena waktu pengabdian, tetapi atas dasar jerih payah dan loyalitas saudara dalam melaksanakan tugas,” tegas Kapolres.
Namun demikian, AKBP Aditya Pradana juga mengingatkan kepada seluruh personel agar tidak berpuas diri dengan pencapaian tersebut.
“Jangan pernah merasa aman dengan pangkat kita. Pangkat bisa lepas kapan saja jika kita tidak amanah dalam bertugas. Tetaplah rendah hati, terus berbuat baik, dan jadikan tugas sebagai ibadah dan kehormatan. Tugas adalah amanah,” pesan Kapolres.
Adapun daftar personel yang menerima kenaikan pangkat periode 1 Juli 2025 sebanyak 19 orang, dengan rincian sebagai berikut:
Naik dari AIPDA ke AIPTU:
1. AIPTU Jusni, S.IP
2. AIPTU Zaenal Abidin
3. AIPTU Hermansyah, S.H
4. AIPTU Muh. Fadhli, S.Sos
5. AIPTU Syamsir, S.H
6. AIPTU Almukarram
7. AIPTU Andi Muhammad Ihzan, S.H
Naik dari BRIPKA ke AIPDA:
1. AIPDA Andi Tawakkal, S.H
2. AIPDA Amriady
3. AIPDA Mamal Dapura, M
4. AIPDA Muhammad Edil
5. AIPDA Ahmad Gunawan, S.E
6. AIPDA Kamaruddin
7. AIPDA Nasrul
8. AIPDA Atschar Anwar, S.H
9. AIPDA Akbar
Naik dari BRIPTU ke BRIGPOL:
1. BRIGPOL Aznaldi Agustiawan
2. BRIGPOL Ferli Rusdian Rupaidin
3. BRIGPOL H. Edy Darmawan
Upacara berlangsung tertib dan dilanjutkan dengan syukuran kenaikan pangkat. Tradisi kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan institusional yang dilaksanakan secara berkala di tubuh Polri, sebagai wujud apresiasi atas integritas, disiplin, dan profesionalisme anggotanya.
Dengan bertambahnya tanggung jawab seiring kenaikan pangkat, diharapkan para personel dapat semakin meningkatkan kinerja serta kualitas pelayanan kepada masyarakat demi terciptanya keamanan dan ketertiban yang lebih baik di wilayah hukum Polres Soppeng.(AE)
Posting Komentar untuk "Polres Soppeng Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, 19 Personel Naik Satu Tingkat Lebih Tinggi"